Terancam, Intel Turunkan Harga Proceccor Untuk Hadapi Ryzen!

intel hadapi amd dengan menurunkan harka skylake dan kabylake

Kehadiran Ryzen yang merupakan processor terbaru dari AMD nampaknya membuat intel was-was. Sejak mulai dirilis, Ryzen langsung mendapat banyak respon positif dan menduduki peringkat teratas penjualan CPU di Amazon. Hal ini pun langsung diantisipasi Intel dengan cara menurunkan beberapa harga dari processornya. Intel menurunkan beberapa varian Hasswell, Skylake dan Kabylake mulai dari $15 - $300. *Data diambil dari retailer Micro Center.

intel mememangkas harga processor-nya
image: wccftech.com
Sejak dulu Intel memang selalu berada di atas AMD baik dari segi nama, performa dan kualitas. Namun semua hal tersebut harus ditebus dengan harga processor yang lebih mahal dari rival abadinya tersebut.

Semakin kesini AMD makin menunjukkan keseriusan mereka dalam membuat processor yang murah nan efisien. Dengan Ryzen, AMD berhasil membuktikan kalau bisa menciptakan processor yang murah namun tetap memiliki performa diatas rata-rata. Sebagai perbandingan, AMD Ryzen 7 1800X ($499) bahkan mampu menyaingi Intel Core i7-6900K ($999) dengan harga yang hanya setengahnya. Ryzen juga diklaim mumpuni digunakan hingga 5 tahun mendatang.

Sepertinya persaingan pasar CPU bakal semakin panas. Kalian sendiri pilih yang mana?


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel