Cara Aktivasi dan Melakukan Pembayaran Pakai OVO di Aplikasi Grab

cara aktivasi ovo di grab

Berbeda dengan GoJek yang memiliki sistem pembayaran non tunai sendiri, yaitu GoPay. Grab lebih memilih bekerjasama dengan OVO agar penggunanya bisa melakukan pembayaran non tunai. Keduanya memiliki fungsi dan peranan yang sama, yang membedakan ialah promo atau penawaran eksklusif pada setiap aplikasi.

Read more! Bayar KFC Pakai DANA

Dengan mengaitkan OVO pada aplikasi Grab, kamu akan mendapat keuntungan lebih untuk setiap transaksi yang kamu lakukan. Misalnya saja ongkos kirim yang lebih murah, atau bisa juga potongan harga khusus yang bisa didapatkan jika melakukan pembayaran menggunakan OVO.

Mengaitkan OVO dengan Grab

Sebelummnya, pastikan kamu sudah memiliki akun OVO yang ingin ditautkan. Jika belum, silahkan download OVO dan lakukan registrasi terlebih dahulu.

Lanjut, ya?

Pertama, masuk ke tab 'Payment' dan tekan tombol 'Activate Now'.

klik tombol activate now untuk mulai mengintegrasikan ovo

Setelahnya kamu akan dikirimkan kode OTP 4 digit melalui SMS ke nomor yang kamu daftarkan pada aplikasi Grab. Ambil kode OTP-nya dan tempelkan pada tempat yang disediakan.

masukkan kode otp sebagai bentuk verifikasi

Setelah memasukkan kode, OVO akan langsung teraktivasi secara otomatis menyesuaikan akun OVO yang ada di smartphone. Jadi, saldo yang ada pada akun OVO-mu juga akan terlihat pada aplikasi Grab.

ovo berhasil disambungkan dengan grab dan siap digunakan

Sampai disini kamu sudah berhasil mengintegrasikan OVO dengan Grab. Selanjutnya, tinggal mengisi saldo OVO dan lakukan transaksi seperti biasa. Ingat, bayarnya pakai OVO biar lebih murah.

Cara Bayar Pakai OVO di Grab

Saya menggunakan GrabFood sebagai contoh di panduan ini. Untuk transaksi lain seperti GrabBike atau GrabCar, caranya saja saja kok. Tinggal menyesuaikan saja.

Setelah selesai memilih makanan, scroll ke bawah pada bagian 'Payment Method'. Klik pada bagian 'Cash' yang berlogo uang kertas.

klik ikon uang untuk mengganti metode pembayaran di grab

Selanjutnya, kamu tinggal pilih OVO sebagai metode pembayaran.

pilih ovo sebagai metode pembayaran utama

Cara Pakai Kode Promo di Grab

Jika kamu punya kode promo, bisa juga dimasukkan agar tagihanmu menjadi lebih murah dengan meng-klik 'Add a promo'.

tekan tombol bertuliskan add a promo

Ada 2 pilihan untuk menggunakan voucher Grab. Pertama, kamu bisa menukarkan poin dengan nominal voucher tertentu. Kedua, kamu bisa mengetikkannya langsung pada kolom pencarian.

Kebetulan disini saya pakai cara kedua karena saya tidak memiliki poin yang cukup.

tukar poin dengan voucher atau masukkan kode voucher secara manual

Masukkan kode voucher yang kamu punya kemudian klik 'Use Now'.

gunakan voucher grab sesuai kebutuhan

Nantinya kamu akan diberikan detil dari voucher yang kamu inputkan. Klik 'Use Now' lagi untuk menggunakannya.

ketahui detil voucher grab sebelum menggunakannya

Voucher berhasil digunakan. Sesuai ketentuan, harga dikurangi 20 ribu. Selanjutnya, tinggal klik tombol 'Place Order' untuk melakukan pembelian.

voucher grab berhasil digunakan

Cukup panjang juga, ya? Kalau ada yang bingung, tanyakan saja melalui kolom komentar.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel