Cek Spesifikasi Komputer Lengkap dengan Speccy

komponen yang ada dalam motherboard

Banyak cara yang bisa digunakan untuk melihat spesifikasi komputer. Salah satu yang menjadi favorit ialah menggunakan "dxdiag". Fungsi ini bisa kamu jalanlan lewat fitur "run" pada windows.

Saat kamu mengakses fungai ini, kamu akan disuguhkan sederetan informasi mengenai komputer yang kamu pakai. Namun, informasi yang diberikan rasanya kurang lengkap dan spesifik.

Berbeda dengan dxdiag, TeknoSee menggunakan tool lain bernama Speccy. Speccy adalah aplikasi pihak ketiga yang akan berfungsi mengecek jeroan komputer secara lengkap. Kamu bisa mengetahui jenis processor, kapasitas ram, bahkan suhu dalam komputer.

melihat spesifikasi komputer dengan speccy

Dengan speccy ini, kamu tidak akan perlu kawatir akan terlewat informasi apa saja yang ada di komputermu karena aplikasi ini memberikan informasi secara lengkap. Di tampilan depan kamu bisa melihat OS apa yang digunakan, CPU, RAM, Motherboard, Graphics, Storage dan Audio.

Jika kamu telisik lebih dalam dengan meng-klik menu yang ada di sidebar sebelah kiri, kamu akan menemukan informasi yang lebih detil lagi. Sebagai contoh saja, saya beri screenshots tentang spesifikasi RAM yang admin TeknoSee gunakan.

informasi detil tentang ram dalam komputer

Dalam screenshots di atas tertera jelas berapa kapasitas memory yang digunakan lengkap dengan tipenya. Berapa slot ram yang digunakan, clock speed dan bahkan suhunya pun ikut disertakan. Lengkap bukan? Untuk opsi yan lain silahkan kalian bisa coba atau buktikan sendiri. Oh iya, aplikasi ini ukurannya juga kecil, hanya sekitar 4MB saja jadi tidak akan memberatkan komputer kalian.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel